Berita aneh kali ini akan membahas tentang makhluk yang menjadi legenda dunia. Pernahkah anda berbincang tentang hal-hal aneh yang terjadi di dunia ini? pasti anda pernah membicarakan tentang sebuah miteri yang banyak dibicarakan orang dan menjadi perdebatan tentang kebenarannya bukan. Seperti makhluk-makhluk di bawah ini yang menjadi legenda dunia tentang kebenarannya yang masih misterius.
Makhluk yang menjadi legenda dunia ini salah satunya pasti anda pernah mendengarnya dan membacanya dalam artikel. Penasaran dengan makhluk apa saja yang menjadi legenda dunia? Berikut adalah ulasannya :
1. Loch Ness
Loch Ness merupakan hewan dari jaman dinosaurus yang konon masih bisa bertahan dari ledakan meteor dan masih hidup hingga kini. Fenomena ini ditemukan di Scotlandia pada tahun 1930. Menurut banyak orang Loch Ness memiliki panjang tubuh 45 kaki dengan kulit kasar dan warna coklat gelap.
2. Yeti
Yeti merupakan manusia salju liar yang dipercaya tinggal di daerah pegunungan Himalaya. Banyak orang telah mengaku melihat Yeti, namun karena daerah tempat yang diyakini terdapat Yeti tersebut terlalu curam dan landai sehingga sulit untuk melakukan investigasi.
3. Bigfoot
Bigfoot merupakan hewan yang memiliki berat hingga 400 kg dan bulu-bulu menutupi seluruh tubuhnya. Bigfoot dapat kita temui di beberapa negara seperti Yeti di Tibet dan Nepal, Yeren di China dan Yowie di Australia.
4. Dracula
Untuk yang satu ini pasti anda sudah mengetahuinya karena sering digunakan dalam film-film dunia. Vampir diidentikkan dengan suka menggoda dan menghisap darah gadis muda. Di Bucharest Utara dekat pegunungan Carpathian terdapat sebuah kastil yang diyakini merupakan kastil Dracula.
5. Scylla
Syclla merupakan makhluk yang memiliki 6 kepala dan 12 kaki. Syclla menurut banyak orang dipercaya adalah jelmaan dari seorang penyihir air dan menjadi monster untuk membalaskan dendam kepada pelaut.
6. Unicorn
Unicorn merupakan hewan kuda putih yang memiliki tanduk di kepalanya. Unicorn pertama kali diketahui pada zaman lembah Indus sekitar tahun 3300-1700 SM.
7. Troll
Troll merupakan roh yang hidup di dalam goa pegunungan dan saat malam ia akan keluar untuk menculik wanita dan anak-anak. Troll terdapat dua macam yaitu troll Giant yang berukuran raksasa dan troll Dwarf yang berukuran kecil.
8. Satyr
Satyr merupakan hewan kambing pada masa kuno Yunani dan digambarkan dengan setengah manusia dan setengah kambing. Satyr adalah maklhuk yang merusak dan sangat berbahaya.
Itulah makhluk yang menjadi legenda dunia hingga saat ini, dimana belum ada yang dapat membuktikannya tentang kebenarannya. Dunia ini memang penuh dengan misteri yang menyebabkan kita tertarik untuk mengetahuinya. Semoga berita aneh tersebut dapat menambah wawasan kita tentang hal-hal aneh yang terjadi di dunia ini. Selain itu anda juga dapat membaca berita aneh lainnya di sini atau kata kata sedih.